Mengupas News dan Analisa terkini Forex, Index Saham, Komoditi, CFD.

Euro bergerak naik ke 1.3170


Di sesi Asia, Euro secara tak terduga bergerak naik ke area 1.3170 dari sebelumnya 1.3155 di awal perdagangan. Resistance lebih lanjut tercatat di area 1.3190 dan 1.3225, sementara level support mungkin akan dapat ditemukan di area 1.3140, 1.3110 dan 1.3085.
Aksi bullish mungkin terjadi karena aksi beli Euro terhadap sejumlah mata uang asing lainnya, saat kekhawatiran  jangka menengah bergerak menjauh dari krisis Yunani dan zona Eropa ke China dan negara-negara berkembang, menurut John Noonan, analis dari IFR Markets.
Secara teknikal, Valeria Bednarik, pimpinan analis dari FXstreet.com mengemukakan: “dalam grafik per 4 jam Euro mempertahankan sinyal negative saat harga bergerak dibawah level SMA-20 dan EMA-200, sementara beberapa indikator masih dibawah harga tengah, dengan pergerakan koreksi saat ini mungkin akan berlanjut ke area dekat 1.3200, walau sepertinya investor masih mewaspadai hasil pertemuan ekonomi FOMC”.



@



0 comments:

Post a Comment - Kembali ke Konten

Powered by Blogger.
Euro bergerak naik ke 1.3170